Notification

×

Iklan

Iklan

Tim Safari Ramadhan ke XXII, Sambangi Masjid Al-Irsyad kelurahan Pasar Remaja

27 Maret 2023


 



Sawahlunto, zonamerdeka.com - Tim XXIII Safari Ramadhan kota Sawahlunto menyambangi masjid Al Irsyad kelurahan Pasar Remaja, kecamatan lembah segar, kota Sawahlunto pada Minggu malam (26/3/2023) guna menyerap aspirasi masyarakat serta menyalurkan dana hibah sebesar 230.000.000 juta dari Pemko Sawahlunto kepada masjid Al-Irsyad.



Tim yang diketuai Dwi Darmawati SH (kadis DPMPTSPNaker), wakil ketua Ronal Kardinal, SH (anggota DPRD Sawahlunto), sekretaris Bob Heprikris, S,Kom (analis kebijakan ahli muda bidang penanaman modal), Yasma Zaherni, S,sos, M.si (Kabag keuangan program dan pelaporan Setda), Darliminalwati SH, (Kabag persidangan perundangan udangan setwan), Nova Zahara , A.md (Kabid penyelenggara Perpustakaan DPK3), Sari Rahmawati, SSTP, MH (Kabid pengelolaan informasi, komunikasi publikasi dan statistik diskominfo), mubaligh Yasril S.pdi (staf badan Amil Zakat nasional kota Sawahlunto), serta Alfaiz ramadhan dari zonamerdeka.com. 


"Dihadapan jama'ah masjid Al-Irsyad pasar remaja, ketua tim safari ramadhan menyampaikan berbagai keberhasilan yang telah dicapai pemerintah". 


Mulai soal angka kemiskinan terendah, angka stunting, program keagamaan, piala Adipura dan potensi daerah yang akan dikembangkan juga disampaikan kepada masyarakat oleh Tim Safari Ramadhan.


Selain itu, kepala DPMPTSPNaker itu juga menyampaikan beberapa hal, diantaranya perkembangan Rumah Tahfizd di Kota Sawahlunto dari tahun ketahun semakin meningkat.



Sebut saja pada tahun 2019 baru ada hanya 10 rumah tahfizd, tahun 2020 sebanyak 20 Rumah Tahfizd, tahun 2021 sebanyak 38 rumah tahfizd, tahun 2022 sebanyak 50 Rumah Tahfizd, kemudian tahun 2023 sampai dengan bulan Maret sebanyak 58 rumah Tahfizd.


Demikian diantara pesan-pesan pemko Sawahlunto disampaikan Tim XXIII safari Ramadhan kota Sawahlunto. 


Di akhir acara, Tim safari Ramadhan juga menyerahkan secara simbolis bantuan dana hibah sebesar Rp 230 juta - yang diserahkan oleh wakil ketua tim kepada pengurus masjid  Al-Irsyad pasar remaja.(iz)





ikuti zonamerdeka.com di Google News

klik disini


close