Notification

×

Iklan

Iklan

Dibalut Raker Kades Se-kabupaten Pelalawan, Besok Pengurus Apdesi Pelalawan Resmi Lantik

14 Desember 2022


 

Spanduk Pelantikan Pengurus Apdesi Kabupaten Pelalawan 

RIAU, ZONAMERDEKA.COM- Tak ada halangan, besok, Kamis (15/13/2022) di Gedung Daerah Datuk Laksmana Mangkudiraja Pangkalan Kerinci, Ketua Asosiasi Pemerintahan Desa Seluruh Indonesia (Apdesi) Kabupaten Pelalawan dilantik oleh Ketua Apdesi Provinsi Riau Abdul Rachman Chan.


Ketua Apdesi Pelalawan terpilih Tarmizi S.I.P, Rabu (14/12/2022) mengatakan, setelah acara pelantikan nanti, akan dilanjutkan dengan pelaksanaan rapat kerja (Raker) Kepala Desa se-kabupaten Pelalawan.


Tarmizi yang juga menjabat sebagai Kepala Desa Ukui II  menambahkan, pelantikan akan dihadiri Bupati Pelalawan, forum komunikasi pimpinan daerah (Forkopimda), tokoh masyarakat dan seluruh Kepala Desa se-Kabupaten Pelalawan.


Ia menjelaskan, kepengurusan Apdesi Kabupaten Pelalawan periode 2022-2027 ini merupakan hasil musyawarah daerah (Musda) Apdesi Riau beberapa bulan yang  lalu.


Pengurus Apdesi Pelalawan yang akan dilantik berjumlah 50 orang, termasuk dewan pembina. 


Ia juga berjanji akan memperkuat kepengurusan Apdesi dan memperkuat fungsi dan peranan Apdesi."Kita tak memandang posisi, tapi bagaimana desa-desa menjadi desa maju. Saya rasa Apdesi kuat apabila organisasinya terkoordinir," tandasnya. (cuang)





ikuti zonamerdeka.com di Google News

klik disini


close