Notification

×

Iklan

Iklan

Pencuri Sarang Walet Berhasil Diamankan Polsek Dusun Tengah

09 Mei 2023


 



Zonamerdeka.com,Barito Timur - Kepolisian sektor dusun tengah (Polsek Dusteng), Kepolisian resor Barito Timur(Polres Bartim), jajaran Polda Kalimantan Tengah (Polda Kalteng) berhasil membekuk maling sarang walet  berinisial J (35) di Batu Putih, Desa Netampin RT 5. (Minggu, 7/5/2023) dini hari.


Penangkapan berawal dari kejadian pencurian sarang walet milik korban berinisial R di Batu putih, Desa Netampin RT5 Kecamatan Dusun Tengah pada Selasa 14 Maret 2023 sekitar pukul 21.00 waktu setempat, dan aksi pelaku terekam kamera

closed circuit television (cctv) yang terpasang disekitar bangunan sarang walet milik korban.


Pelaku masuk ke bangunan sarang walet yang terbuat dari bahan beton dengan cara melobangi dinding dengan alat bor dan pencongkel (linggis), dan kemudian pelaku melancarkan aksinya dengan cepat memetik sarang walet, atas kejadian tersebut korban mengalami kerugian sekitar Rp. 25.000.000 (dua puluh lima juta rupiah)


Kapolres Bartim AKBP Viddy Dasmasela, dalam keterangannya  melalui Kapolsek Dusun Tengah Iptu Supriyadi,  bahwa pihaknya telah melakukan penyelidikan setelah mendapatkan laporan dari korban terkait perkara pencurian dengan pemberatan (curat) dan selanjutnya melakukan pengungkapan


Diungkapkan bahwa pelaku berinisial J ini juga diduga merupakan pelaku tindak pidana menghilangkan jiwa orang lain di Desa Tampung Ulung, Kec Pematang Karau tahun 2015 dan pihaknya telah berkoordinasi dengan Polsek Pematang Karau untuk dilakukan penyelidikan dan penyidikan


" Pelaku selain residivis pencurian juga diduga sebagai pelaku tindak pidana menghilangkan jiwa orang lain tahun 2015, dan kami telah berkoordinasi dengan Polsek Pematang Karau " terangnya


Untuk kasus pencurian ini kepada pelaku dijerat dengan pasal 363 ayat 1 ke 5e Jo 64 KUHPidana dengan ancaman maksimal 7 (tujuh) tahun penjara.(Humas Polres Bartim/red).





ikuti zonamerdeka.com di Google News

klik disini


close