Notification

×

Iklan

Iklan

Anggota Kodim 1803/ Fakfak Melaksanakan Ibadah Minggu di Gereja GPdi Jemaat Bethesda Fakfak Bersama Masyarakat

19 Februari 2023


 


Fakfak, Papua Barat, zonamerdeka.com - Bertempat di Gereja Pantekosta di Indonesia Jemaat Bethesda Fakfak Jalan A.Yani Minggu pagi (19/2) Ujar Dandim 1803 / Fakfak Letkol Inf Tri Handoko Wicaksono yang di Wakili oleh Pasiter Kodim 1803/Fakfak Letda Yusuf.Mobilala.wit.


Ibadah mingguan di Gereja Pantekosta di Indonesia Jemaat Bethesda Fakfak selain untuk meningkatkan keimanan kepada Tuhan Yang Maha Esa, juga bertujuan untuk menjalin komunikasi dengan masyarakat. 












Setiap minggunya Anggota Kodim 1803/Fakfak yang beragama Nasrani melaksanakan kebaktian bersama masyarakat di Gereja Pantekosta di Indonesia Jemaat Bethesda Fakfak, Kelurahan Fakfak Utara, Kabupaten Fakfak, Provinsi Papua Barat. Minggu (19/2) pukul 09.53 wit.


Sudah menjadi rutinitas bagi anggota yang beragama Nasrani setiap hari Minggu pagi, selalu melaksanakan kegiatan ibadah di Gereja.


Dalam pelaksanaannya, kegiatan ibadah adalah sebagai pembinaan mental spiritual bagi anggota.


Disamping itu bertujuan untuk membina hubungan dan komunikasi dengan masyarakat.


Dengan kegiatan ibadah bersama masyarakat akan membawa suasana sejuk dan harmonis antara aparat dengan masyarakat.


Hal tersebut agar terjalin komunikasi yang baik dengan umat Kristiani, perlunya pendekatan secara spiritual yaitu dengan melaksanakan kegiatan ibadah mingguan digereja bersama masyarakat.


Dengan rutinitas anggota hadir untuk melaksanakan kegiatan ibadah bersama masyarakat nantinya masyarakat akan terbiasa, sehingga akan berdampak adanya keharmonisan dan kepercayaan masyarakat kepada aparat TNI khususnya Kodim 1803/Fakfak menjadi meningkat.


(Amatus Rahakbauw)











ikuti zonamerdeka.com di Google News

klik disini


close