Notification

×

Iklan

Iklan

Pelantikan 243 PPS se-Kabupaten Bangka

25 Januari 2023


 



Bangka, zonamerdeka.com - Sejumlah 243 PPS (Panitia Pemungutan Suara) se Kabupaten Bangka dilantik, oleh Ketua KPU (Komisi Pemilihan Umum) Kabupaten Bangka, M.Hasan, Selasa (24/01/2023) di Hotel ST.12 kota Sungailiat.


Ketua  KPU Kabupaten Bangka M Hasan dalam sambutannya menyebutkan bahwa setelah dilantik,  243 orang anggota PPS ini akan bertugas desa, kelurahan yang ada di Kabupaten Bangka. Tentunya disetiap desa, serta kelurahan ditempatkan 3 anggota PPS. Kemudian anggota PPS, akan menjalankan tugas selama 14 bulan, terhitung setelah anggota PPS dilantik, "Saya berharap, para anggota PPS yang sudah dilantik harus  bisa menjaga integritas dan netralitas," jelasnya.


Dikatakan lebih lanjut oleh Ketua KPU Bangka, dalam sambutannya, anggota PPS seyogianya harus fokus dengan  tugas dan wewenangnya. Diingatkan agar anggota PPS, yang biasa ngopi berkumpul ngobrol  di warkop, harus  mulai dibatasi, " Lebih lebih  berkumpul diwarung kopi bersama orang parpol dan caleg. Hal itulah yang dikhawatirkan ada penilaian negatif dari warga masyarakat, terkait netralitas. Lebih celaka ada yang mefotonya," ujar M.Hasan.


Hadir dalam kegiatan, Ketua Bawaslu Ksbupaten Bangka, Corri Ihsan, Danramil 413-06 Sungailiat Mayor Inf Istiyari, dan Staf Ahli Bupati Bangka Bidang Politik, Hj.Restunemi serta undangan yang lain. (eru)





ikuti zonamerdeka.com di Google News

klik disini


close