Notification

×

Iklan

Iklan

Jajaran Koramil 0413-01 Sungailiat, Giat Bersih-Bersih Lingkungan

15 Mei 2024


 

Bangka, zonamerdeka.com - Jajaran  Koramil 0413-01 Sungailiat giat gotong royong bersih-bersih lingkungan dibantu Dinas Lingkungan Hidup, kabupaten Bangka, Rabu (15/05/2024) dilingkungan kantor Koramil. Giat dipimpin Danramil 0413-01 Sungailiat, Mayor Ch Bagyo Santoso. 


Dijelaskan Danramil 0413-01 Sungailiat bahwa melakukan kegiatan bersih-bersih lingkungan, agar kondisi lingkungan kantor bersih, rapi tertata dengan baik. Dalam giat dibantu Dinas Lingkungan Hidup Bangka, untuk merapikan daun pohon-pohon tinggi yang rimbun  dengan alat berat truck crane milik Dinas Lingkungan Hidup, " Kalau tidak dibersihkan dan dipotong ranting-ranting yang rimbun daunnya, biasanya daun-daun itu berterbangan ke lingkungan kantor koramil, " jelas Mayor Ch Bagyo Santoso. 


Menurutnya dengan dibersihkan pohon pohon yang ada dibelakang kantor Koramil, tentu akan mengurangi berhamburnya daun-daun kering dilingkungan kantor Koramil, "Terimakasih dengan Dinas Lingkungan Hidup yang sudah membantu bersih-bersih lingkungan kantor Koramil, " ujar Mayor Ch Bagyo Santoso. 


Pantauan dilapangan, beberapa anggota Koramil, selain memotong ranting-ranting pohon, juga membersihkan halaman kantor Koramil 0413-01 Sungailiat. (eru)





ikuti zonamerdeka.com di Google News

klik disini