Notification

×

Iklan

Iklan

Dhuhur Berjamaah, Polisi Ajak Jamaah Sukseskan Pemilu 2024 di Bandar Sei Kijang

20 Januari 2024


  


RIAU, ZONAMERDEKA.COM-Personil Polsek Bandar Sei Kijang Bripka Doni Ibrahim melaksanakan Sholat Dzuhur berjamaah di Masjid Pari Purna Kelurahan Sei Kijang, Kecamatan Bandar Sei Kijang, Kabupaten Pelalawan, Sabtu (20/1/2024).


Sebelum Sholat berjamaah, personil mengajak dan memberikan pesan - pesan pemilu damai 2024. Disampaikan kepada jamaah guna sukseskan pemilu di Kecamatan Bandar Sei Kijang.


"Sukseskan Pemilu, merupakan salah satu tanggung jawab Polri sebagai garda terdepan. Karena Polri bertanggung jawab penuh dalam pengemban fungsi keamanan," ujar Bripka Doni Ibrahim. 


Oleh sebab itu, Polri harus dapat memastikan situasi memang betul - betul aman dan kondusif guna terciptanya ketenangan, kesejukan serta ketentraman di tengah masyarakat selama bergulirnya tahapan pemilu.


Kemudian, mengingatkan warga untuk tidak membuat permasalahan sekecil apapun selama tahapan Pemilu berlangsung. Karena dapat menganggu kelancaran berjalannya proses demokrasi.


"Apa yang menjadi kendala maupun saran terhadap Polri agar disampaikan. Karena Polri bertanggung jawab atas harkamtibmas terlebih lagi saat pemilu berlangsung," tambah Bripka Doni Ibrahim. 


Secarah terpisah, Kapolres Pelalawan AKBP Suwinto, S.H., S.I.K melalui Kapolsek Bandar Sei Kijang AKP Mulian Dony, S.H mengatakan, ini merupakan program Colling System. Mencakup dialogis interaktif, sosialisasi dan pertemuan dengan berbagai elemen masyarakat.


Berkomitmen memberikan pemahaman yang jelas mengenai pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban dalam proses demokrasi.


"Melalui pendekatan humanis seperti ini, diharapkan masyarakat, akan semakin sadar akan pentingnya menjaga kamtibmas dan turut berperan aktif dalam menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif," tandas Kapolsek.






ikuti zonamerdeka.com di Google News

klik disini


close