Notification

×

Iklan

Iklan

DPC PPP Bangka, Targetkan 5 Kursi di DPRD Bangka

14 Mei 2023


 



Bangka, zonamerdeka.com - Pengurus DPC PPP (Partai Persatuan Pembangunan) Kabupaten Bangka, pada Pemilu 2024, menargetkan 5 kursi di DPRD Bangka. Hal itu ditegaskan Ketua DPC PPP, Kabupaten Bangka, Hairul usai mendaftar pengajuan bakal calon anggota DPRD, Pemilu 2024, Minggu (14/05/2023) di Kantor KPU, Bangka. Rombongan PPP, diterima oleh Ketua KPU Bangka, M.Hasan beserta Komisioner.


Dijelaskan Ketua DPC PPP Bangka, Hairul, didampingi Denny Hasbi anggota DPRD Bangka,  bahwa berkas  pengajuan bakal calon 35 anggota DPRD, dari PPP sudah diterima, diperiksa tim KPU. Kemudian sudah dinyatakan lengkap dan untuk kouta perempuan sudah memenuhi 30 %.


 " Tentunya setelah pengajuan bacaleg ini, pengurus dan kader-kader PPP akan berembug untuk mematangkan target 5 kursi di DPRD Bangka, " jelasnya.


Menurut Hairul, kita tidak muluk-muluk dalam merealisasikan 5 kursi. Karena dari 4 dapil yang ada di kabupaten Bangka, setiap dapil ada yang ditargetkan 1 kursi dan ada yang ditargetkan 2 kursi. Untuk itu diminta sinergitas para kader yang didaftarkan bacaleg, untuk menjaga kekompakan, guna membesarkan PPP.


" Usai mendaftar pengajuan bacaleg ini, merupakan langkah awal untuk terus koordinasi, konsultasi antara para caleg, maupun pengurus partai, dalam mewujudkan target 5 kursi, " ujarnya.


Ketua DPC PPP Bangka ini menambahkan, bahwa kemenangan PPP dalam Pemilu tahun 2024, merupakan kemenangan semua kader-kader PPP, baik yang didaftarkan calon anggota DPRD, maupun kader-kader yang tidak didaftarkan bacaleg, " Jadi semua kader-kader PPP harus kompak, memegang teguh komitmen bersama sama membesarkan PPP. Saya optimis target 5 kursi di DPRD Bangka, akan terwujud, " tutur Hairul yang juga anggota DPRD Bangka.


Sementara Ketua KPU Bangka, M.Hasan,  mengatakan  KPU telah menerima berkas pendaftaran pengajuan bakal calon anggota DPRD Bangka dari PPP, " Setelah  memeriksa ajuan Bacaleg, memeriksa dokumen  Bacaleg, menetapkan status Bacaleg dan memberikan tanda pengembalian ke partai, dan berkas  PPP sudah lengkap, " jelas M.Hasan. (eru)





ikuti zonamerdeka.com di Google News

klik disini


close