Notification

×

Iklan

Iklan

Kapolsek Teluk Meranti Pimpin Kegiatan Ibadah Minggu Kasih Bersama Warga

21 April 2024


 


RIAU, ZONAMERDEKA.COM - Polsek Teluk Meranti jajaran Polres Pelalawan Polda Riau, melaksanakan kegiatan Minggu Kasih di Warung Warga, di Jalan Rambutan Kelurahan Teluk Meranti, Kecamatan Teluk Meranti, Kabupaten Pelalawan, Minggu (21/4/2024).


Kegiatan dipimpin langsung Kapolsek Teluk Meranti Iptu Hendra Gunawan, S.H., M.H didampingi Ps. Kanit Reskrim Polsek Teluk Meranti Aiptu By Sitompul, S H dan Ps. Kanit Binmas Polsek Teluk Meranti Bripka Parlin H. Tampubolon.


"Saran dan masukan serta keluhan warga dalam kegiatan tersebut, sering terjadi pencurian buah sawit milik petani di sekitaran Jalan Lintas Bono," ujar Kapolres Pelalawan AKBP Suwinto, S.H., S.I.K melalui Kapolsek Teluk Meranti Iptu Hendra Gunawan, S.H., M.H.



Kemudian, Para Remaja yang kebut-kebutan menggunakan sepeda motor di Jalan Lintas Bono Kelurahan Teluk Meranti.


Solusi permasalahan itu, terang Kapolsek, personil Polsek Teluk Meranti akan melakukan patroli di sekitaran Jalan Lintas Bono di waktu tertentu guna mencegah adanya pencurian buah sawit milik petani di Wilayah Kecamatan Teluk Meranti.


"Selain itu, personil Polsek Teluk Meranti akan melakukan himbauan terhadap Remaja yang menggunakan roda dua, agar berhati-hati dalam berkendara dan mengikuti peraturan lalu lintas yang berlaku di Negara Indonesia," pungkas Kapolsek. 


Sementara itu, warga dalam kesempatan tersebut menyampaikan ucapan terimakasih kepada pihak Kepolisian, khususnya Polsek Teluk Meranti yang telah menggelar kegiatan Ibadah Minggu Kasih.


"Terimakasih kepada pihak Kepolisian yang telah menggelar Ibadah Minggu Kasih ini. Ini merupakan salah satu wadah untuk menyampaikan informasi kita kepada Polisi. Semoga pihak kepolisian bisa mengatasi permasalahan yang kita keluhan," ucap Warga. ***







ikuti zonamerdeka.com di Google News

klik disini


close