Notification

×

Iklan

Iklan

Pastikan Kondisi Kondusif, Polsek Ukui Pantau Situasi Objek Wisata

27 April 2023




RIAU, ZONAMERDEKA.COM - Jajaran Polres Pelalawsn melalui Polsek Ukui terus memantau situasi kamtibmas di wilayah hukumnya dengan menggelar patroli R4 menyasar objek wisata yang ada di Kecamatan Ukui, Kamis (274/2023). 


Patroli objek wisata dipimpin oleh Aipda eka rudi hartono dan 2 Personil lainya, dengan menyasar Objek wisata kolam renang yang menjadi pusat keramaian pasca libur lebaran.


AKP Markus T. Sinaga, SH.MH selaku kapolsek ukui mengatakan bahwa “Patroli dilakukan dalam rangka kegiatan preventif, monitor situasi kamtibmas saat liburan lebaran 2023 di tempat-tempat keramaian dan rawan kamtibmas pemukiman penduduk, objek wisata, hingga objek vital.


Ia menyebut, kegiatan patroli itu dilakukan sebagai bentuk hadirnya Negara di tengah masyarakat dalam memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat di tempat-tempat keramaian di wilayah hukum Polsek Cibatu.


“Pada kegiatan ini, Polri menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada masyarakat dan menghimbau untuk selalu waspada terhadap lingkungan sekitar". 


sementara itu hasil dari kegiatan patroli yang dilakukan ini, tidak ada ditemukan hal-hal yang mengganggu situasi kamtibmas.


Ia menjelaskan bahwa personel Polsek Ukui, Polres pelalawan akan terus meningkatkan patroli untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan.


“Sama seperti biasanya. Kami akan lakukan Patroli disetiap wilayah baik itu siang maupun malam hari. Itu kita lakukan sebagai antisipasi beberapa hal yang meresahkan masyarakat seperti kejahatan konvensional, diantaranya aksi pencurian dengan pemberatan (Curat), pencurian dengn kekerasan (Curas), pencurian kendaraan bermotor (Curanmor), aksi premanisme dan genk motor,” tutup Kapolsek.***








ikuti zonamerdeka.com di Google News

klik disini


close