Notification

×

Iklan

Iklan

BPD Maluli Desak Mantan Kades Selesaikan Pekerjaan Jalan Tani

15 Mei 2023


 

Taliabu, zonamerdeka.com - Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Maluli, Kecamatan Taliabu Selatan Kabupaten Pulau Taliabu (Pultab), Maluku Utara (Malut) Tinjau kembali pekerjaan jalan tani yang di kerjakan mantan Kepala Desa


Diketahui, Jalan tani tersebut akan di kerjakan pada jalur kuburan, panjang 325 meter dengan dana sebesar Rp.154.031.600 yang bersumber dari Dana Desa (DD) tahun anggaran 2022.





Anehnya, jalan tani yang menelan anggaran ratusan juta itu hingga masa jabatan Kades berakhir belum juga terealisasi.


Anggota BPD Maluli, saat di konfirmasi media ini 15/05/2023 pukul 12.25 WIT menyampaikan, kami lakukan peninjauan kembali pekerjaan jalan tani yang dikerjakan mantan Kepala Desa Maluli.


"Namun sangat menyayangkan, mantan kepala Desa Maluli hingga saat ini belum juga realisasikan pekerjaan jalan tani tersebut," katanya.


Menurutnya, pekerjaan jalan tani tersebut seharusnya sudah selesai dikerjakan, karena pekerjaan itu di anggarkan pada tahun 2022 lalu dan sudah selesai di lakukan pertanggungjawabannya.


Selain itu, BPD Maluli juga menyampaikan, sebelumnya sudah menemui pejabat sementara (Pjs) Kepala Desa Maluli La Zamadi agar segera klarifikasi pekerjaan jalan tani tersebut.


"Sudah beberapa kali kami temui Pjs Kepala Desa Maluli, untuk menanyakan pekerjaan jalan tani tersebut kepada mantan kades, namun hasil yang di dapatkan mantan Kades hanya memberikan janji terkait pekerjaan jalan tani itu," jelasnya.


Tak hanya itu, Anggota BPD Maluli juga desak Inspektorat Pultab agar lakukan audit kembali kinerja mantan Kades Maluli Tahun Anggaran 2022.


"Kepada Inspektorat Pulau Taliabu kami harap dapat melakukan audit kembali kinerja mantan Kepala Desa Maluli, karena menurut kami masih ada pekerjaan yang belum di realisasikan," harapnya.


Terpisah, mantan Kepala Desa Maluli, La Safi, saat dikonfirmasi media ini melalui via telepon, nomor telepon sedang tidak aktif atau berada diluar jangkauan. (SDL) 







ikuti zonamerdeka.com di Google News

klik disini


close